28.8 C
Madura
Jumat, Juli 26, 2024

Panen Tembakau Madura Diprediksi Akhir Agustus

Must read

- Advertisement -

Pamekasan, 21/7 (Media Madura) – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Pamekasan, Bambang Edy Suprapti memperkirakan tembakau akan panen pada akhir bulan Agustus mendatang.

“Musim panen tembakau 2017 ini mundur dari biasanya, jika dalam cuaca normal panen awal Agustus, namun tahun ini di akhir Agustus,” katanya, Jumat (21/7/2017).

Adapun penyebab yang terjadi pada petani, tambah Bambang, karena setelah tanam selesai terjadi hujan. Akibatnya sebagian besar tembakau mati, lalu ditanami ulang.

“Faktor utamanya adalah cuaca, terjadi hujan, sehingga (tembakau) mati,” jelasnya.

Dalam waktu dekat pihaknya masih akan melakukan koordinasi dengan pihak Dinas Tanaman Pangan, Holtikulturan dan Perkebunan dan juga pihak gudang pembelian tembakau.

“Menjelang masa panen tembakau kali ini. Kami akan koordinasi dengan beberapa pelaku tataniaga tembakau termasuk dengan Dinas Pertanian,” tutup Bambang.

Reporter: Rifqi
Editor: Ahmadi

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article