26.1 C
Madura
Selasa, Maret 18, 2025

Eratkan Tali Silaturrahim, Pimpinan STAIN Pamekasan Gelar Pertemuan dengan Wali Maba

Must read

- Advertisement -

Pamekasan, (Media Madura) – Sebanyak 1.500 orang tua dari mahasiswa baru (maba) angkatan 2017 memenuhi undangan pimpinan STAIN Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Sabtu (19/8/2017).

para wali maba itu menghadiri acara silaturrahim yang digelar pimpinan kampus yang ditempatkan di Aula STAIN Pamekasan. Acara itu dilaksanakan usai pelaksanaan pengenalan Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) maba.

“Alhamdulillah, wali maba atau orang tua yang hadir di acara itu sebanyak 1.500 orang, dan berlangsung lancar,” kata Ketua STAIN Pamekasan,Mohammad Kosim, Sabtu (19/8/2017).

Mohammad Kosim memjelaskan tujuan pertemuan pimpinan kampus dengan para orangtua mahasiswa, yaitu untuk mempererat tali silaturahim.

“Karena keberhasilan pendidikan tergantung kerja sama lenbaga pendidikan, orangtua, dan mahasiswa itu sendiri,” tuturnya.

Selain para orangtua, tampak hadir dalam acara itu selalu pimpinan kampus, antara lain Wakil Ketua (Waka) I STAIN Pamekasan Nor Hasan, Waka II, Moh Zahid, dan Waka III Mohammad Hasan.

Kemudian, hadir seluruh Ketua dan Sekretaris Jurusan, serta 16 Kepala Program Studi (Kaprodi) STAIN Pamekasan juga tampak hadir dalam acara itu.

Reporter: Zainol
Editor: Ahmadi

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article