Pamekasan, 20/4 (Media Madura) – “Masih ada pemain lain yang siap tampil untuk membantu Madura United,” kata Pelatih Madura United, Gomes De Oliviera menanggapi pertanyaan wartawan mengenai status pemain asing yang diduga tidak mengantongi Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas).
Soal Kitas pemain asing di Liga 1 memang menjadi perdebatan alot akhir-akhir ini. Meski demikian, Gomes mengaku bahwa kondisi Madura United saat ini masih baik-baik saja dan tidak ada yang perlu dirisaukan.
Bahkan, Gomes berujar, bukan persoalan rumit jika nantinya Odemwingie yang berstatus marquee player tidak mendapat izin bermain. Baginya, tanpa Odemwingie Laskar Sape Kerrab tetap garang di lini belakang lawan.
“Tidak ada masalah kita main lawan Bali United tanpa Peter (Odemwingie). Peter hanya tampil 25 menit terakhir di babak kedua. Peter memang bagus. Tapi kalau memang tidak bisa, masih ada pemain yang lebih siap, ” tegasnya.
Gomes mungkin tidak akan pernah merasa galau soal stok pemain depan timnya. Greg Nwokolo, Guy Junior, Rishadi Fausi, dan penyerang mudanya, Fredy Isir, menurut Gomes, siap dimainkan kapanpun dan dimanapun.
“Tahun ini kita punya tim untuk satu kompetisi bukan cuma satu pertandingan. Artinya, bukan cuma satu atau dua pemain, tapi satu tim. Mereka sudah tunjukkan di pertandingan pertama. Harapan kita, mereka akan berkembang di setiap pertandingan,” imbuhnya.
“Siapa yang akan tampil, mereka akan berjuang maksimal,” sambungnya.
Sebenarnya, Gomes tidak mau terlalu masuk ke ranah manajemen. Menurutnya, persoalan Kitas pemain adalah urusan manejemen Madura United. Dia mengaku lebih senang menangani pemain di lapangan.
“Saya di lapangan saja,” ucap pelatih asal Brasil ini.
Reporter: Zainol
Editor: Ahmadi