21.1 C
Madura
Jumat, Maret 14, 2025

Begini Cara Dapatkan Oksigen Gratis di Pamekasan

Must read

- Advertisement -

Pamekasan, (Media Madura) – Masyarakat di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur tengah kesulitan untuk mendapatkan oksigen, melihat kondisi itu, pemerintah kabupaten setempat mengambil langkah dengan memberikan fasilitas oksigen gratis bagi masyarakat yang membutuhkan di tengah membeludaknya pasien terpapar covid-19. Oksigen gratis tersebut diberikan melalui program pamekasan call care (PCC).

Koordinator Operator PCC Pamekasan, Amir Chamdani mengatakan, masyarakat yang ingin mendapatkan oksigen terlebih dahulu mendatangi rumah sakit atau fasilitas kesehatan guna mengetahui langkah yang akan diambil berdasarkan resep dokter atas penyakit yang dideritanya. 

“Datang ke rumah sakit, puskesmas atau fasilitas kesehatan lain. Nanti diperiksa oleh dokternya, benar-benar butuh oksigen atau nggak. Nanti kalau butuh apakah akan dirawat di rumah observasi atau di rumahnya, nanti bisa dokternya yang menghubungi PCC,” katanya.

Selain itu, pihaknya bisa mendatangi langsung rumah pasien setelah yang bersangkutan mendapat resep dari dokter apakah benar benar membutuhkan oksigen atau tidak. 

“Silahkan periksa ke dokter, meskipun hanya diperiksa di atas mobil dan mau langsung pulang tidak apa-apa. Jangan mengambil tindakan sendiri, kalau memang butuh, kami langsung kirim,” pintanya.

Dalam memenuhi kebutuhan oksigen tersebut pihaknya telah melakukan beberapa langkah, salah satunya dengan mendatangkan langsung kebutuhan oksigen dari  salah satu pabrik di Gresik.

Pihaknya telah mengumpulkan seluruh tabung kosong dari setiap puskesmas dan fasilitas kesehatan lainnya untuk diantar ke rumah Observasi di gedung Islamic Center Jalan Raya Panglegur, Tlanakan. Tabung kosong itu kemudian dikirim ke Gresik untuk diisi oksigen agar kebutuhan masyarakat Pamekasan terpenuhi.

Ditegaskan, kebutuhan oksigen di setiap fasilitas kesehatan di Pamekasan saat ini sudah terpenuhi.

Dijelaskan, kelangkaan oksigen belakangan ini karena banyaknya warga yang mencari dan menggunakan oksigen tanpa petunjuk dari dokter.

Lebih lanjut Amir Chamdani menguraikan, banyak warga di Pamekasan yang berinisiatif sendiri untuk membeli dan menggunakan lantaran panik atas penyakit yang dideritanya. Kondisi itu yang membuat kebutuhan oksigen membengkak.

Ia meminta puskesmas atau bidan desa mengirim setiap tabung kosong ke rumah observasi. Sebab, tabung yang kosong itu akan dirikim langsung ke salah satu pabrik di Gresik untuk mendapatkan oksigen. Sehingga kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi.

Di luar program pemerintah, di Kabupaten Pamekasan terdapat sejumlah tempat pengisian ulang oksigen dengan beberapa syarat dan ketentuan yang diberlakukan penyedia, seperti Cahaya Ummat. Jalan raya Teja, Jalan Jalmak, Jalan Raya Ambat Tlanakan, Depan Telkom, Jalan tunojoyo, Jalan Teja sebelum pasar Gurem, SPBE Ambat Tlanakan dan Madura Oxygen Jalan Raya Teja.

Sementara itu, Berdasarkan rilis Satgas COVID-19 Pamekasan, bidang informasi Arif Rachmansyah angka positif harian di Pamekasan terus bertambah. Pertanggal (17/07/2021) jumlah positif sebanyak 1655 orang dengan rincian isolasi 249 orang, sembuh 1267 orang dan meninggal 137 orang.(Arf/Ist)

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article