Pamekasan, (Media Madura) – Fathor Rusi seorang wartawan televisi, Indosiar, yang mengalami kekerasan fisik saat melakukan peliputan demo penutupan Wisata Bukit Bintang, yang terletak di Desa Larangan Badung, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur melaporkan peristiwa tersebut ke polisi.
Ditemui di Mapolres Pamekasan, Fathor Rusi mengatakan, pelaporan tersebut dilakukan agar peristiwa serupa tidak terjadi kepada wartawan lainnya yang melakukan peliputan di wilayah hukum Pamekasan. Dan pelaku mempertanggung jawabkan perbuatannya.
“Dalam melakukan kegiatan jurnalistik, wartawan dilindungi undang-undang. Dan kekerasan yang saya alami agar tidak terjadi pada wartawan lainnya yang melakukan peliputan,” katanya. Senin (05/10/2020) malam.
Laporan di tersebut tercatat dengan nomor LP-B/346/X/RES.1.6/2020/RESKRIM/SPKT Polres Pamekasan, tanggal 05 Oktober 2020.
Hingga berita ini diturunkan, Pemeriksaan masih berlangsung. Sejumlah barang bukti berupa foto dan video juga diserahkan kepada pihak kepolisian.
Reporter : Ist
Editor : Zainol