LPamekasan, (Media Madura) – Yayasan Pondok Pesantren (Ponpes) An-Nidhomiyah yang berlokasi di Jalan Stadion, Gang 2, Kelurahan Barurambat Kota, Kecamatan Kota, Pamekasan, Madura, Jawa Timur melaunching program menghafal atau tahfidz Al-quran, Sabtu (5/1/2019) pagi.
Pada acara yang dilaksanakan secara bersamaan dengan temu wali santri itu, pengasuh PP An-Nidhomiyah RKH Mohammad Ubaidillah menyampaikan, program tahfidz di lembaganya sudah berjalan. Bahkan, sebagian santrinya sudah ada yang bisa menghafal 1-3 jus.
“Alhamdulillah, program unggulan sudah diluncurkan mulai hari ini, yaitu program tahfidz Al-quran,” katanya saat sambutan, Sabtu.
Pria yang juga pengurus Lembaga Dakwah Nahdhatul Ulama (LDNU) PCNU Pamekasan itu menjelaskan, program ini merupakan dambaan pengasuh sebelumnya, RKH Moh Mas’ud Khoiruddin. Sebelum wafat, almarhum berpesan agar program tahfidz bagi santrinya direalisasikan.
“Program Tahfidz Al-quran merupakan keinginan besar Aba (orangtua.red) saya semasa masih sehatnya. Alhamdulillah hari ini bisa diterapkan bagi seluruh santri,” tambah Lora Ubed panggilan akrab Ubaidillah.

Di depan ratusan wali santri, Ra Ubed menegaskan, program tersebut tidak dipungut biaya sepeserpun. Oleh sebab itu, peran serta dari wali atau orangtua santri sangat dibutuhkan.
“Mohon dukungannya kami di sini mendidik dan menjadikan putra-putrinya sampean pintar agar ketika pulang ke rumah masing-masing siap bermasyarakat,” tuturnya.
Tujuan lain, urai Ra Ubed, program tersebut sebagai bekal para santri ketika nanti mau masuk perguruan tinggi (PT). Sebab menurutnya, di berbagai perguruan tinggi sudah menyiapkan beasiswa khusus siswa yang hafal Al-quran.
“Dengan hafal Al-quran bisa-bisa diterima di kampus favorit tanpa biaya alias beasiswa. Makanya kami persiapkan di sini (Ponpes An-Nidhomiyah),” ujarnya.
Sementara salah satu wali santri sangat mendukung program tersebut, dan berharap berjalan dengan lancar.
“Alhamdulillah, ada program seperti ini. Saya berharap anak saya bisa hafal 30 juz,” tuturnya senyum-senyum.
Reporter: Ahmad Rifqi
Editor: Zainol