Sampang, (Media Madura) – Pucuk pimpinan Komando Distrik Militer (Kodim) 0828 Sampang, Madura, Jawa Timur, telah berganti. Sebelumnya dipimpin oleh Letkol Inf Indrama Bodi, kini resmi diganti Letkol Czi Ary Syahrial, Selasa (15/5/2018).
Pergantian pucuk pimpinan Kodim 0828 Sampang ini dilakukan dengan acara serah terima jabatan (Sertijab). Dalam pelaksanaan prosesi acara tersebut dihadiri Kapolres Sampang AKBP Budhi Wardiman.
“Kepemimpinan yang baru ini masih akan mempelajari situasi dan kondisi di Kabupaten Sampang, semua ini merupakan suatu hal yang lumrah adanya mutasi terlebih di kalangan TNI-AD,” ujar Dandim 0828 Sampang Letkol Czi Ary Syahrial, Selasa (15/5/2018).
Menurutnya, pihaknya akan bersama – sama TNI Polri dan Forkopimda untuk mensukseskan Pilkada yang aman lancar dan kondusif.
Serah terima jabatan sebelumnya dilakukan di Makorem 084/Bhaskara Jaya Surabaya, pada pada 14 Mei 2018 kemarin. Sementara Letkol Inf Indrama Bodi kini menjabat sebagai Pabandya Ster Mabes TNI.
Kapolres Sampang AKBP Budi Wardiman, menyampaikan selamat datang kepada Dandim 0828 Sampang Letkol Czi Ary Syahrial agar bersama – sama menjaga keamanan di Kabupaten Sampang termasuk menjelang pelaksanaan demokrasi lima tahunan tersebut.
Reporter: Ryan Hariyanto
Editor: Zainol