Sumenep, 12/3 (Media Madura) – Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Jalan Raya Lingkar Timur Sumenep, Madura, Jawa Timur. Sebuah truk bermuatan kabel besar dan 6 orang siswa terguling dan menewaskan seorang siswa SMK 1 Kalianget di Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kronologis kejadian, pada saat itu truk milik PLN yang bermuatan kabel yang dikemudikan oleh Joko Siswanto, warga Kelurahan Pajagalan, Sumenep melaju dari arah timur, kemudian saat di tikungan sopir tidak bisa mengendalikan laju truk yang berpenumpang 6 siswa itu.
Sehingga, truck bernopol M 9540 VC akhirnya terguling, sedang 6 siswa juga ikut terlempar. Namun nahas bagi Ragil Gagah Wicaksono siswa kelas XI SMKN 1 Kalianget, yang sedang ikut pelatihan kerja (magang,red) di salah satu mitra PLN yakni PT PAE harus meregang nyawa di TKP.
“Saat itu Ragil duduk di bagian kanan truck, dan truck terguling ke sisi kanan, mungkin akibat tertindih gulungan besar kabel milil PLN Sumenep,” ujar Faris salah seorang teman korban.
Sementara menurut Kabag Humas Polres Sumenep, AKP Suwardi, Kejadian tersebut Kemungkinan karena sopir kehilangan keseimbangan, sehingga truk oleng dan terguling.
“Satu orang siswa tewas di TKP, sedang kelima siswa lainnya terpaksa harus dilarikan ke RSUD Moh. Anwar Sumenep, karena mereka mengalami luka lebam dan luka lecet di bagian tubuhnya,” katanya, Sabtu (11/3/2017).
Menurut mantan Kapolsek Giligenting ini, kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang siswa SMK 1 Kalianget, saat ini ditangani Satlantas Polres Sumenep dan si sopir truk sedang menjalani pemeriksaan terkait dengan kejadian tersebut.
“Sopirnya masih diperiksa oleh petugas Satlantas Polres Sumenep,” pungkasnya.
Reporter: Panji Agira
Editor: Ahmadi