Pamekasan, 3/3 (Media Madura) – Puluhan pengendara motor di Pamekasan, Madura, Jawa Timur diimbau tertib berlalu lintas saat di jalanan.
Menurut Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Pamekasan, AKP Sumaryanto, imbauan tersebut menyusul dimulainya Operasi Simpatik Semeru 2017.
“Hari ini kita kumpulkan tiga klub motor, untuk mengetahui bahwa dari tanggal 1 sampai 21 Maret operasi simpatik semeru 2017, dan yang paling utama tidak ugal-ugalan di jalan atau tertib lalulintas,” katanya, Jumat (3/3/2017).
Menurut Sumaryanto, imbauan tertib lalulintas kepada tiga club motor itu, diharapkan agar dilaksanakan sehingga menjadi contoh bagi pengendara lainnya.
“Klub motor itu diharapkan menjadi contoh dan memberi informasi pada warga sekitarnya, intinya mengajak tertib lalulintas juga,” tambahnya.
Diharapkan, dengan adanya gelar operasi secara nasional bagi pengendara itu dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas.
“Semoga angka kecelakaan di tahun ini lebih kecil dari pada tahun 2015 dan 2016,” tutup Sumaryanto.
Reporter: Rifqi
Editor: Ahmadi