Selasa, September 19, 2023

2 Pasien Covid-19 di Sumenep Sembuh

Must read

- Advertisement -

Sumenep, (Media Madura) – Kabar baik untuk kita semua. Sebab, dua pasien positif Covid-19 yang dirawat di RSUD dr. Moh. Anwar Sumenep dinyatakan sembuh, Selasa (2/6/2020).

Dua pasien tersebut merupakan klaster petugas haji yang mengikuti pelatihan di Surabaya pada Maret 2020 yang dinyatakan positif 24 April lalu.

“Karena dinyatakan sembuh, maka keduanya dipulangkan,” terang Koordinator Tim Satgas Covid-19 Sumenep, dr. Andre Dwi Wahyudi.

Kata Andre, untuk obat yang diberikan kepada pasien relatif sama, baik yang dirawat di Jakarta dan juga di Sumenep. “Hanya saja yang membedakan adalah respon dari masing-masing pasien,” ungkapnya.

Dijelaskan, sebelum dinyatakan sembuh, kedua pasien telah menjalani swab tes sebanyak enam kali untuk memastikan mereka benar-benar dinyatakan negatif.

“Dari tes swab yang pertama, kita nunggunya 14 hari untuk dilakukan swab lagi. Kita tidak ingin berspekulasi, karena memang semuanya dikirim ke Surabaya. Jadi antrinya ribuan, andai tiga hari hasil swabnya tiga hari keluar, bisa jadi (pasien) cepat pulang,” tandasnya.

Untuk diketahui, dengan sembuhnya dua pasien di atas, maka total pasien positif corona yang sembuh sudah empat orang, dari total 12 pasien terkonfirmasi di Sumenep. Sisanya masih menjalani perawatan di RSUD Sumenep dan di RS Surabaya.

Reporter : Rosy
Editor: Zainol

- Advertisement -
spot_imgspot_img

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article