Sampang, (Media Madura) – Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja (Diskumnaker) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, mencatat ada 20 orang pekerja Migran Indonesia asal Kabupaten Sampang, meninggal dunia di Malaysia.
Kepala Bidang Penempatan dan Pengembangan Tenaga Kerja Diskumnaker Sampang Bisrul Hafi, mengatakan jumlah puluhan Migran yang meninggal itu terdata sejak Januari hingga Agustus 2018.
“Mereka para pekerja Migran ini meninggal di Malaysia berasal dari Kecamatan Karang Penang, Omben, Sokobanah,” ujarnya, Kamis (9/8/2018).
Kata Bisrul Hafi, mereka meninggal akibat mengalami kecelakaan kerja dan sakit. Pekerja ini merupakan Migran ilegal.
“Tapi pemerintah Sampang tetap mengupayakan untuk memberikan bantuan berupa penjemputan jenazah secara gratis dari Surabaya menuju kampung halamannya,” singkatnya.
Reporter: Ryan Hariyanto
Editor: Ahmadi