Pamekasan, (Media Madura) – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jawa Timur, memprediksi musim penghujan akan berakhir pada April 2018.
Koordinator Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pamekasan, Budi Cahyono mengatakan hal itu berdasarkan update informasi terakhir tentang musim penghujan dari BMKG Jatim.
“Akhir bulan ini sudah diperkirakan akan masuk musim kemarau,” katanya, Sabtu (31/3/2018).
Menurutnya, prakiraan musim kemarau itu apabila tidak ada perubahan cuaca kembali dari BMKG. Namun kemungkinan besar tidak meleset, mengingat akhir-akhir ini intensitas hujan di beberapa daerah sudah mulai menurun, apabila dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
“Saat ini intensitas hujan sudah mulai berkurang, itu merupakan tanda-tanda,” tambah Budi.
Tetapi yang pasti, lanjut pria berkumis tebal itu, masyarakat tetap diimbau menjaga kewaspadaan terhadap bencana alam yang bisa datang kapan saja, tanpa menunggu informasi terlebih dahulu dari petugas. Sehingga hal itu harus menjadi perhatian.
Reporter: Rifqi
Editor: Zainol