Pamekasan, (Media Madura) – Lawan terakhir Madura United dalam tiga laga tandang secara beruntun adalah berjumpa Semen Padang. Bentrok kedua tim dalam lanjutan Liga 1 bakal digelar di Stadion H Agus Salim, Padang, Jumat (6/10/2017) besok.
Pelatih Madura United, Gomes De Oliviera mengatakan, pihaknya bertekad ingin menutup laga away secara berturut-turut dengan hasil positif, sehingga tidak ada pilihan lain kecuali menang melawan Kabau Sirah.
“Kita hadapi dua laga sebelumnya dengan berhasil ya, kita menang dua kali, yang terakhir kita menang lawan Persipura Jayapura yang sangat sulit, tapi kita bisa lewati dengan baik. Sekarang laga terakhir dari tiga laga itu, lawan Semen Padang kita harus berjuang lagi untuk dapatkan poin penuh,” kata Gomes.
Gomes memastikan anak asuhnya dalam performa terbaik saat bentrok Rico Simanjutak cs. Walaupun di pertandingan itu tidak bisa menurunkan dua pemain andalannya, Dane Milovanovic dan Fachrudin Aryanto, karena akumulasi kartu kuning.
“Madura United datang dengan semangat yang besar untuk memenangkan pertandingan. Pemain sudah siap. Kita tahu kepentingan besar untuk mendapatkan poin di sini (Padang.red). Kita tunggu pertandingan besok dengan sangat enjoy,” jelasnya.
“Saya bilang ini sudah menuju garis finish. Siapa pun yang main harus maksimal, harus kasih yang terbaik untuk Madura United. Jadi kita tidak tergantung kepada dua pemain itu. Kita tim yang kompak dan kuat,” ujar pelatih asal Brasil itu.
Di samping itu, Gomes juga akan memanfaatkan situasi Semen Padang yang sedang terpuruk. “Saya pikir momentum Madura United sangat baik, kita harus memanfaatkan keadaan Semen Padang yang tidak begitu baik, tapi kita tahu harus bekerja keras dengan disiplin yang tinggi,” tutupnya.
Reporter: Zainol
Editor: Ahmadi