29.5 C
Madura
Senin, Oktober 14, 2024

Pemkab Sumenep Siapkan Rp 11 Miliar Bangun Payung Megah Ala Masdjil Haram

Must read

- Advertisement -

Sumenep, 4/4 (Media Madura) – Sebagai realisasi program “Nata Kota Bangun Desa”, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur akan membangun payung megah ala Masjidil Haram di Arab Saudi. 

Nantinya, payung tersebut akan dibangun tepat di jantung kota atau di area depan Masjid Jamik Sumenep.

Untuk proyek tersebut, pemerintah sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp 11 miliar yang bersumber dari APBD Sumenep. 

Menurut Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Cipta Karya , Bambang Iriyanto, anggaran itu akan dilakukan secara bertahap, tahun ini dan tahun depan. 

“Untuk tahun ini kami akan membangun empat payung seperti di Masjidil Haram Mekkah, empat payung anggarannya Rp 11 miliar, tahun ini akan direalisasikan 50 persen dan tahun depan 50 persen,” ungkapnya, Selasa (4/4/2017).

Bambang juga mengungkapkan, selain proyek payung megah, pihaknya juga tengah bekas Taman Jajan Madura (Tajamara) untuk disulap menjadi sebuah rest area serta ruang terbuka hijau.

“Kami telah menganggarkan Rp 4,2 miliar untuk menyulap bekas Tajamara di terminal lama itu menjadi sebuah rest area, dengan desain ruang terbuka hijau, pelaksanaanya direncanakan tahun ini,” imbuhnya.

Untuk Tajamara, Bambang menargetkan tuntas tahun ini juga, karena selain demi suksesnya program “Nata Kota Bangun Desa”, Tajamara juga dproyeksikan untuk memenuhi tuntutan ruang terbuka hijau. 

Reporter: Rosy
Editor: Ahmadi

- Advertisement -

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest article