Pamekasan, (Media Madura) – Calon Wakil Bupati pada Pilkada Kabupaten Pamekasan tahun 2024, Taufadi mendatangi Cafe Locco Capital yang terletak di Jalan Pramuka, Barurambat Kota, Kabupaten Pamekasan, Madura.
Kedatangan calon wakil bupati dari pasangan
BERBAKTI yakni pasangan Muhammad Baqir Aminatullah dan Taufadi untuk menikmati kopi bersama anak-anak muda generasi z (Gen Z).
Dalam kesempatan itu, Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) ini diajak bernyanyi, kebetulan di cafe tersebut ada Live Music. Saat memegang mike Taufadi mengajak seluruh pengunjung cafe untuk bersalawat bersama. Pengunjung cafe yang penuh dengan muda-mudi ini ikut bersalawat dengan diiringi oleh musik akustik.
“Mumpung bulan maulid, mari kita bernyanyi dengan lagu salawat secara bersama-sama sebagai wujud cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW,” urainya.
Taufadi datang ke Cafe Locco ini ditemani oleh istri tercintanya yakni Ansari yang pada Pemilu Legislatif kemarin terpilih menjadi anggota DPR RI dari PDI Perjuangan Dapil XI Madura, periode 2024-2029.
Sementara itu, H Maskur Rasid yang merupakan Tim Pemenangan pasangan BERBAKTI mengatakan, Taufadi memang sudah terbiasa ngopi dengan anak-anak muda.
“Jadi Mas Taufadi ini memang biasa ngopi seperti ini. Kebetulan malam ini ada live music. Tadi diajak nyanyi dan ternyata beliau berkenan dan malah mengajak pengunjung cafe untuk bersalawat bersama,” katanya.
Dikatakan pria yang akrab disapa Hamas yang juga politikus Partai Persatuan Pembangunan ini, seluruh pengunjung bersalawat bersama dengan penuh khidmad. (Ist/Rls)