Sampang, (Media Madura) – Antrean mengular pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi terjadi di SPBU Jalan Jaksa Agung Suprapto, Kota Sampang, Madura, Jawa Timur, Senin (13/7/2020) siang.
Secara terbuka dan terang-terangan, petugas SPBU melayani pembelian BBM jenis premium menggunakan jerigen dengan jumlah lebih dari satu drum jerigen.
Padahal, hal ini mengabaikan pelayanan terhadap pembelian BBM pengendara motor dan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang sudah ditetapkan.
Ironisnya, petugas maupun pihak SPBU justru berlaku curang dan mengelabuhi pengendara motor dengan cara memasang pengumuman bensin habis.
“Sebenarnya kok bisa dibiarkan tidak ada tindakan tegas, sudah jadi kebiasaan SPBU sini,” ucap Anis (26) pemuda asal Desa Sejati, Kecamatan Camplong, dengan kecewa.
Menurut Anis, seharusnya pembelian BBM bersubsidi jenis premium tanpa disertai surat rekomendasi dari kelompok tani maupun dinas terkait tidak harus dilayani.
“Apalagi pembeliannya melebihi dari batas, sehingga pembeli dari pengendara motor tidak kebagian, sudah lama mengantri tapi saat giliran sudah habis,” katanya.
Hingga berita ini diturunkan belum ada kejelasan alasan petugas SPBU melayani pembelian BBM bersubsidi menggunakan jerigen.
Reporter : Ryan
Editor : Zainol